Hastom merupakan kepanjangan dari Jalan Sultan Hasanuddin dan Jalan Baso Daeng Patompo, kedua jalan ini bersambung dan masyarakat lebih mengenalnya sebagai Hastomdan menjadi salah satu pusat perekonomian Parepare yang membentang dari persimpangan Masjid Raya hingga Hotel Siswa.
Selain Pasar Senggol yang terkenal dengan barang-barang eks impornya (Cakar), di Hastom pengunjung dapat menikmati makanan kesukaan mereka. Di kasawan ini berjejer dua restoran seafood dan chinese food yang cukup dikenal.